haduh,, sudah lama sekali nggk nulis di blog ini,, hahahahay.. kali ni saya mau share tentang function dan procedure di dalam pemrograman delphi,

mengapa… mengapa.. harus mempelajari itu?? begini.. saya jelaskan… penulisan atau penambahan secara manual suatu function atau procedure lebih baik dilakukan saat menyelesaikan suatu permasalahan yang membutuhkan operasi tertentu secara berulang kali, penambahan function dan procedure yang sesuai dengan kebutuhan dapat mempermudah ketika mengembangkan project serta pencarian bug dalam project tersebut.

apakah function itu?.. dan apakah procedure itu?..

function adalah..  sekumpulan statement, variabel, parameter yang dijadikan satu untuk mengerjakan satu atau lebih operasi dan mempunyai satu feedback atau nilai balik, feedback bisa ber tipe data apa saja sesuai deklarasi.

procedure adalah.. sekumpulan statement, variabel, parameter yang dijadikan satu untuk mengerjakan satu atau lebih operasi.

nah,, dari definisi yg saya jelaskan di atas, function dan procedure mempunyai perbedaan yaitu pada feedback atau nilai balik, tidak seperti function, procedure hanya mengerjakan operasi tanpa mengembalikan nilai.

berikut penjelasan cara penulisan nya :

Deklarasi :

procedure NamaProcedure(Parameter : TipeData);

function NamaFunction(Parameter : TipeData) : TipeDataFeedback;

deklarasi procedure dan function ditulis pada block public declaration, private, dan protected.

type
TForm1 = class(TForm)
private
procedure NamaProcedure(Parameter : TipeData);
public
function NamaFunction(Parameter : TipeData) : TipeDataFeedback;
protected
{ Protected declarations }
end;

Implementasi :

penulisan implementasi nggk susah kok,, mudah sekali,, tinggal letakan kursor pada baris deklarasi mu trus pencet ctrl+shift+c .. dor ! jadi deh baris implementasi nya

procedure TForm1.NamaProcedure(Parameter : TipeData);
begin

end;

procedure TForm1.NamaFunction(Parameter : TipeData): TipeDataFeedback;
begin

end;

Pemanggilan atau eksekusi :

buat manggil procedure dan function yang telah di tulis, tinggal panggil aja nama mereka,, guus aguus,,, !… hahahha, ginii..  saya misal kan manggil procedure saat event button click pada suatu form

seperti ini :

procedure TForm1.Button1Click(Sender: TObject);
begin
NamaProcedure(NamaParameter);
end;

gitu aja,,

nah,, kurang lebih seperti itu,, penjelasan dari saya,, kalo ada salah” kata maap yaaa, haha.. eh.. buat yang masi bingung ni saya sertakan contoh nya,, silahkan di donlod..